Sunday, December 14, 2014

Update Raport Online Surabaya

:: Just For Teacher at Surabaya -- UPDATE RAPORT ONLINE ::

Alhamdulillah, kegelisahan tenaga pendidik di Surabaya terjawab sudah, dengan adanya rilis layanan khusus raport online dari Dinas Pendidikan Kota Surabaya, yakni Sistem Entry Semi Online. Terkait pelayanan khusus dinas pendidikan surabaya tentang inovasi raport ONLINE, sesuai yang dipublikasi pada laman webnya. Mulai diujicoba pada Kamis (11/12/2014) dan dinyatakan bisa diakses per Jumat (12/12/2014) pukul 00.00 WIB>.Namun sejak hari Jumat (12/12/2014) sore, saya pantau masih suspend, hingga hari Sabtu (13/12/2014) malam hanya bisa login namun gagal unduh template worksheet. Akhirnya, pagi ini (14/12/2014) sepulang dari mengantar ibu dari pasar, sudah bisa unduh template worksheetnya.

Serunya lagi, nilai yang sudah di entry (dimasukkan) sebelumnya melalui metode full online, juga muncul dalam template unduhan, sehingga bisa juga dijadikan arsip lokal (bentuk worksheet) oleh masing-masing guru, agar lebih mudah memetakan kondisi nilai tiap siswa. Saat ini, tinggal mencoba tahap entry (memasukkan) secara manual, dan yang pasti adalah mencoba mengunggah (upload) hasil template yang sudah terisi / update ke webnya. Dan terakhir adalah, memastikan di situs utama, bahwa nilainya apakah sudah bisa berubah sesuai hasil unggahan.

Tidak bisa dipungkiri, keinginan Surabaya untuk terus berinovasi, menjadi latar belakang adanya sistem raport online, yang berdampak pada kebingungan karena sosialisasi dan pelatihan masih kurang maksimal. Dan metode full online memang diharapkan untuk mengurangi manipulasi data nilai bagi oknum-oknum yang hanya ingin menjadikan instansinya terlihat 'wah', namun hanya hasil sulapan. Sehingga metode full online ini dibuat agar setiap tenaga pendidik melakukan entry nilai seusai mengajar.

Ide ini memang baik, namun yang menjadi tidak baik karena terlalu terburu-buru, seperti halnya, masih mepetnya tenggat waktu user online diberikan dengan waktu raportan, belum lagi jika koneksi internet terbatas maupun tidak stabil. Sehingga, pendapat beberapa guru yang mengusulkan agar sistem entry dibuat bertahap (semi online), dimulai dari entry secara offline (lokal), baru kemudian diunggah ke sistem onlinenya.

Dengan adanya 'jembatan' sistem semi online ini, saya berharap inovasi di Surabaya yang direncanakan diawal, berangsur-angsur dirasa tepat dan perlu oleh pihak-pihak yang sebelumnya merasa kerepotan dengan adanya sistem raport online yang telah ditetapkan oleh Dinas Pendidikan Surabaya. Dan pastinya, sistem semi online ini merupakan wujud nyata bahwa masih ada itikad memanusiakan manusia, karena guru bukanlah robot yang hanya bisa diperintah untuk menjalankan instruksi dari pimpinan, Pendidikan adalah dinamisasi sebuah sistem yang mewakili kehidupan sosial di masyarakat, dimana nantinya akan membantu bangkitnya peradaban Indonesia yang manusiawi :)Namun akan lebih baik lagi jika menggunakan sistem yg sudah terpadu, sperti DAPODIKMEN yang juga sudah menyiapkan akses entry nilai Raport, namun masih kurang user friendly.

Sekian coretan akhir pekan yang tergores di akhir tahun, semoga Indonesia terus Berjaya.....

Silahkan mencoba link sistem "Raport Semi Online"

#SyamBelPendidikan by #MotivaSyam